Semangat Berkolaborasi, IPM dan GTK SMAMIX Gelar Jumat Sehat dan Bersih
- Sharul Shaputra
- Sep 5
- 1 min read

Aksara - Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PR IPM) SMA Muhammadiyah 9 Brondong (SMAMIX) menggelar kegiatan "Jumat Sehat dan Bersih" pada Jumat, (06/09/2025). Acara ini berlangsung di Halaman SMAMIX dan melibatkan seluruh anggota IPM, guru, serta tenaga kependidikan.
Kegiatan diawali dengan Senam Anak Hebat Indonesia di lapangan sekolah, yang diikuti oleh seluruh peserta. Setelah itu, agenda dilanjutkan dengan kerja bakti membersihkan seluruh area sekolah, mulai dari taman, lapangan, aula, hingga toilet. Kegiatan kebersihan ini ditutup dengan makan bersama, mempererat kebersamaan di antara semua yang terlibat.
Salah satu peserta, Sekar Pandan Wangi, mengungkapkan tanggapannya terhadap kegiatan ini. Menurutnya, acara ini sangat seru karena memberikan pengalaman berharga tentang pentingnya tanggung jawab terhadap kebersihan lingkungan. Wangi, sapaan akrabnya, menilai kegiatan ini sangat bermanfaat untuk menjaga sekolah agar tetap rapi dan bersih. Ia menambahkan, kerja sama yang terjalin dengan teman-teman menciptakan keseruan tersendiri.
Kepala Sekolah SMAMIX, Fazlur Rohman, S.Pd.I., turut berpartisipasi juga memberikan apresiasi. Melalui Grup WhatsApp guru, beliau menyampaikan bahwa kegiatan ini berhasil menanamkan lima dari delapan dimensi profil lulusan, yaitu iman dan takwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, kewargaan, kolaborasi, kesehatan, dan komunikasi.
"Terima kasih yang mendalam kepada para guru dan staf yang telah hadir untuk mendukung para pelajar IPM SMAMIX. Semoga kegiatan positif ini bisa berlanjut dengan peserta yang lebih banyak lagi," ujar Kepala Sekolah SMAMIX.
Penulis Sharul Shaputra (12-4)
Comments